BEGITULAH RASANYA KESASAR DI KAMPUNG INGGRIS


Keberadaan saya di kampung Inggris ini termasuk masih baru. Sebulan menurut saya adalah waktu yang singkat untuk orang dengan seperti ini. Aktivitas yang hanya berputar antara camp dan kelas. Itu-itu saja setiap harinya kecuali hari libur. Namun, saya sudah banyak mendengar cerita dan kisah tentang siswa-siswa yang belajar di Pare. Mulai dari kisah sukses hingga kisah yang terdengar tragis. Kisah tragisnya adalah tentang mereka yang "kesasar".

Saya pernah bertemu dengan seorang disalah satu camp putri di sekitar Jl. Bengawan Solo, Pelem, Pare. Pertemuan kami cukup singkat hanya berpapasan di dapur saat saya sedang mempersiapkan makan siang. Dia seorang tutor privat dan siswa di salah satu kursusan di kampung Inggris. Dia lebih senang dipanggil Mr. Boy, meski aslinya adalah seorang gadis yang manis dan juga baik. Perbincangan pun terjadi diantara kami, bertanya tentang aktivitas dan lembaga kursus yang saya pilih. Dia pun menceritakan tentang pengalamannya selama di kampung Inggris. Bisa dibilang dia adalah salah satu dari sekian banyak siswa yang pernah kesasar, bahkan Ia pernah menuntut salah satu kursusan di kampung Inggris karena merasa pelayanan dan hasil yang dia dapatkan tidak sesuai hingga pihak kursusan mengembalikan 50% dari biaya pendaftaran.  

Itu hanyalah salah satu kisah tragisnya. Sebenarnya masih banyak kisah lainnya, baik cerita-cerita yang disampaikan oleh para tutor di kelas juga pengalaman teman-teman yang sudah beberpa waktu di pare dan orang-orang baru yang saya temui di setiap sudut kampung Inggris yang kebetulan sempat berbincang. Namun, bedasarkan berbagai cerita yang saya dapatkan saya jadi bisa membayangkan betapa tragisnya. Saya terlarut, seolah merasakan langsung.
Rasanya kesasar itu bagaikan naik kelas dari kelas 1 ke kelas 2 lantas saat yang lain akan naik kelas 3 maka kamu sendiri terpaksa harus kembali ke kelas 1. Jika diingat-ingat banyaknya pengorbanan yang sudah kita lakukan. Mulai dari korban tenaga, korban waktu dan tentunya proses tersebut sudah menghabiskan uang kita dalam jumlah yang besar. Sudah terlalu banyak yang dikorbankan tapi yang hasil yang didapatkan tidaklah sesuai. Menuntut balik adalah hal yang bisa kita lakukan. Namun, semua tidak akan mengembalikan semua seperti di awall. Lagipula, jika dikaji lebih lanjut kita tidak bisa juga menyalahkan lembaga yang kita pilih sebelumnya. Bisa jadi kita "kesasar" karena kurangnya persiapan ke kampung inggris. Bahkan tidak jarang banyak yang akhirnya putus asa dan depresi sebagai akibat dari kesasar di kampung inggris ini, meski ga ada yang sampe bunuh diri juga sih 😆.

Begitulah rasanya kesasar. Gak ada yang mau kesasar kan? Olehnya, persiapkan diri dengan baik sebelum ke kampung Inggris. Pastikan kamu tahu harus mengenal dengan baik lembaga yang akan kamu pilih! 

Selamat belajar di kampung Inggris..
 ___________________________________
(Catatan lama yang baru diterbitkan 😎😢)


0 comments

It's nice to see you !